portaldetik.net membahas berita terkini, terupdate dari kriminal, olahraga,artis, politik, dan lainnya
Berita  

PSMS Medan Gagal Memperoleh Poin Penuh di Markasnya, Persiraja Merasa Beruntung

PSMS Medan Gagal Memperoleh Poin Penuh di Markasnya, Persiraja Merasa Beruntung

PSMS Medan Gagal Raih Poin Penuh di Kandang, Persiraja Merasa Beruntung

Minggu, 07 Januari 2024 – 06:00 WIB

Ilustrasi – Pemain PSMS Medan Joko Susilo berteriak setelah PSMS memastikan lolos ke babak 12 besar dari Grup 1 Liga 2 Indonesia dengan menahan imbang Sriwijaya FC di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Palembang. Foto: MO PSMS Medan

sumut.jpnn.com, DELI SERDANG – PSMS Medan kembali harus menelan kecewa dan mengurungkan asa untuk memetik poin penuh sekaligus memutus tren seri saat menjamu Persiraja Banda Aceh pada laga perdana babak 12 besar Liga 2 Indonesia, yang berlangsung di Stadion Baharoeddin Siregar, Lubuk Pakam, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara, Sabtu (6/1).

Pertandingan kedua tim dengan rivalitas tinggi ini harus berakhir tanpa gol atau dengan skor 0-0 hingga akhir waktu. Baik PSMS Medan maupun Persiraja, sama-sama belum mampu memanfaatkan peluang dan mengonversi menjadi gol.

“Saya mohon maaf karena kami belum bisa maksimal untuk meraih 3 poin, padahal bermain di kandang. Namun, semua pemain dan tim telah berupaya maksimal dan sama-sama kita lihat hasil akhirnya,” kata Pelatih PSMS Medan Miftahudin Mukson usai pertandingan.

Dia menjelaskan hasil yang mengecewakan pada pertandingan perdana babak 12 besar kali ini bukan karena ketidaksiapan anak asuhnya, melainkan karena keberuntungan yang belum berpihak.

Pasalnya, dia menyebut secara progres, anak asuhnya mengalami peningkatan dari sebelumnya.

“Dari sisi progres tim, para pemain semakin baik dan sudah sesuai game plan. Namun, mungkin karena di laga perdana, sehingga masih belum maksimal. Hasil hari ini akan menjadi bahan evaluasi kami untuk mematangkan tim pada pertandingan selanjutnya,” ujar Miftah.

Miftahudin juga membantah bila kegagalan meraih poin penuh dari pertandingan kontra Persiraja Banda Aceh karena ada masalah pada lini depan.

Dia bahkan mengatakan telah menurunkan pemain yang dinilai paling siap untuk melakoni laga tersebut.

PSMS Medan harus puas dengan satu poin pada laga kandang saat menjamu Persiraja Banda Aceh yang berakhir dengan skor 0-0 pada laga perdana Babak 12 besar Liga 2

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News