PortalDetik.net adalah situs berita yang membahas berita terkini dan terupdate dari berbagai bidang, termasuk kriminal, olahraga, artis, politik, dan lainnya
Berita  

Perayaan Natal 2024 di Untar: Simbol Kebersamaan

Universitas Tarumanagara (Untar) menyelenggarakan perayaan Natal 2024 di Auditorium Kampus I Untar pada Kamis (12/12/2024). Acara bertema “Joy Love Hope” dihadiri oleh seluruh sivitas akademika dan kerabat Tarumanagara. Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Paduan Suara Universitas Tarumanagara (PSUT), Citra Pesona Untar, serta penampilan solois mahasiswa Raymond turut memeriahkan acara tersebut. Rektor Untar, Prof. Dr. Amad Sudiro, S.H., M.H., M.Kn., M.M., mengucapkan terima kasih kepada panitia penyelenggara acara dan berharap agar kerukunan dan kedamaian tetap terjaga. Pesan penting mengenai arti kebersamaan dan persatuan juga disampaikan oleh Ketua Pengurus Yayasan Tarumanagara, Prof. Dr. Ariawan Gunadi, S.H., M.H. Prof. Ariawan menekankan pentingnya menjaga nilai-nilai kedamaian dan toleransi sebagai dasar kehidupan harmonis di lingkungan kampus maupun masyarakat luas.